Senin, 24 Juni 2013

Bad Girl

Istilah bad girl ditujukan pada perempuan dengan perilaku buruk, tidak peduli apakah dia berparas cantik atau biasa-biasa saja. Rasanya sedikit kaku membahas istilah ini dari sudut pandang saya sebagai perempuan, hehehe, gini-gini juga saya cewek lho. :D

Selalu ada alasan di balik sikap seseorang, saya yakin semua orang tahu hal itu. Lalu, bagaimana dengan seorang perempuan yang berkarakter menyimpang? Tentu perilaku tersebut ada sebabnya, apakah itu pengaruh dari  faktor orang-orang di sekitarnya, atau kejadian di masa lalu. Perempuan selalu melibatkan perasaan dalam menyikapi segala sesuatu, terkadang ia memikirkan kesalahan sepele secara berlebihan, tapi hal itulah yang membuat ia semakin kuat. Seorang perempuan baik-baik bahkan bisa saja berperilaku buruk dengan alasan-alasan kuat, dan sekali mereka berubah, akan sangat sulit baginya untuk kembali ke keadaan semula. 

Saya tidak akan mendikte pembaca apa saja yang saja ciri-ciri bad girl, saya tidak mau menghakimi orang lain lagipula saya tahu kok setiap perempuan memiliki sisi buruknya. Yang perlu diingat, jangan sampai kita menjadi alasan kenapa seorang perempuan baik-baik itu berubah menjadi menyimpang, dan kita harus memperlakukan mereka dengan benar. Karenanya, jika seorang bad girl menemukan laki-laki yang tulus menerimanya tanpa mengungkit-ngungkit masa lalu, dengan sendirinya perempuan itu akan berubah tanpa paksaan untuk membuat kekasihnya merasa nyaman di dekatnya.

"Kamu bisa menipu orang lain dengan penampilan, seperti pakaian bagus, make up dan rambut indah... Tapi tidak dengan perilaku. Karena perilakumu itulah yang menunjukkan siapa dirimu," kata seorang pria dengan suara merdunya. Saya menganggap itu sebagai masukan, dan saya sangat menghargai masukan itu. Karena bagi saya itu adalah bukti bahwa dia memperhatikan saya walaupun saya yang sekarang lebih feminin dari lima tahun yang lalu. Tapi dia masih mengenali siapa saya, walaupun penampilan saya berubah. 

Apakah saya seorang bad girl
Saya masih punya sisi buruk, tapi itu aman di tempatnya. :) 

P.S. Lagi seneng dengerin lagu ini Rihanna - Good Girl Gone Bad hihihi ^_^
Posted By: Unknown

Bad Girl

Share:

Post a Comment

Facebook
Blogger

27 komentar :

  1. oh gitu ya sis . . .

    Apakah sisi buruk itu bisa kembali dimasa mendatang dengan segala permasalahannya yang ada ?
    Ini cerita saya banget tetapi dengan berjalannya waktu hampir 1 tahun saya merasa bersalah dengan keputusan yang saya ambil rasanya ingin ku putar waktu kembali.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Semakin bertambah dewasa seorang wanita maka ia semakin bisa menyembunyikan sisi buruknya, tapi tidak menjamin akan hilang sepenuhnya. Setiap orang pernah melakukan kesalahan, yang penting belajar dari masa lalu. Let's move on ;)

      Hapus
  2. Bad Girl tidak untuk selamanya menjadi identitas...
    Tergantung dirinya sendiri untuk berubah atau tidak...
    Tohh banyak kok diluar sana yang dulunya kriminal tapi sekarang menjadi panutan banyak orang...
    ^_^\m/

    BalasHapus
    Balasan
    1. Oke sip masbro.. :D

      Contohnya idola saya, Angelina Jolie, masa lalu tidak jadi hambatan baginya untuk aktif di kegiatan sosial :)

      Hapus
  3. Oh waw.. sekali yah... Jadi inget Mas sesorang juga nih..

    Blog yang bagus ;)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hehehe, siapa tuh?
      Okesip mksih kunjungannya kang :D

      Hapus
  4. kalo kata saya mah apa adanya aja, laki - laki yang tulus akan menerima kita apa adanya jika dia mencintai dengan tulus.

    oh ya kemana saja baru blogwalking

    BalasHapus
    Balasan
    1. Laki-laki yg tulus mencintai kita tidak akan mengungkit masa lalu krna yg dia inginkan adalah kita yg sekarang.

      Iya ni jeng kmrn2 lagi konflik :p

      Hapus
  5. Bad Boy film yang menarik.
    kalo Bad girl gak tau deh.

    semua terlihat pada waktunya nanti kok, dan jangan menyesal jiga akhirnya dinobatkan sebagai Bad girl :p

    BalasHapus
    Balasan
    1. bad girl itu kan judul lagu, wkwkwk..

      setiap perempuan punya sisi baik dan buruknya, pinter2 kitanya aja mau menonjolkan yg mana. wew :p

      Hapus
    2. yang ditonjolkan yang bad aja, biar ntar kagum ketika lihat goodnya.
      menurut q sih :D

      Hapus
  6. what you wear doesn't reflect who you really are, but what you do may do :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. but unfortunately 90% people judge others too quick from their cover.

      Hapus
  7. syukurlah kalau bisa menyimpan "bad girl" di tempatnya walaupun kemungkinaan untuk kambuh masih ada soalnya watak itu tidak bisa dirubah kalau di redam bisa.

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya soalnya saya yakin kambuhnya itu pasti bukan tanpa alasan, toh selama dia diperlakukan dengan baik dan berada di lingkungan yang baik, selalu ada cara untuk meredam sisi buruknya.

      Hapus
  8. Kadang-kadang gpp sisi bad girlnya ditunjukin, tapi hanya ke orang-orang yang bener-bener bisa terima kita apa adanya :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. makanya mbak saya kepingin best friend, true love, dan future husband saya kalo bisa adalah orang yang sama. :)

      Hapus
  9. Lepas berkunjung di blognya mbak Iin Indri tentang Bad Boys..dan sekarang langsung membaca artikel tentang Bad Girls, kunjungan perdana skalian follow sukse # 61

    BalasHapus
    Balasan
    1. hehe saya juga sering berkunjung ke blognya mbak iin, makasih ntar saya follow balik blognya :)

      Hapus
  10. Memang tidak sepantasnya seorang perempuan menyandang predikat sebagai bad girl, akan tetapi semua tidak ada yang sempurna. Saya yakin meskipun bad girl, dalam kodratnya sebagai wanita, masih mempunyai sifat kewanitaan yang lembut.., Happy Blogging..!

    BalasHapus
  11. Bad girl, kalo aku liat nya dari tingkah laku aja si, kalo tingkah laku nya gak benar menurut tata karma bangsa kita ya udah aku bilang oh dia itu bad girl, tapi gak pernah si menghakimi sampe dalam, hanya liat aja,. sejujurnya bad and good girl susah skarang dibedain. hahaa

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya mbak emang susah ngebedainnya kalo cuma diliat dari penampilan aja.. he :D

      Hapus
  12. Berkunjung sore hari Mbak Elsa, Happy Blogging and nice weekend..

    BalasHapus
  13. Jaga agar tetap aman ditempatnya... Lengah sekali saja, kau akan gagal menjadi seorang Jedi...(star wars)

    BalasHapus
    Balasan
    1. belum pernah nonton star wars. *jokes failed*

      Hapus

Dilarang berkomentar di blog ini kecuali Anda blogger yang nyantai kayak di pantai :-*

Follow Us

Teman

Khasiat Daun Sirsak

© Old Sunday All rights reserved | Theme Designed by Seo Blogger Templates